Berita

CUACA RIAU 4 JANUARI: Waspada Hujan Petir & Angin Kencang pada Sore atau Malam

Share

BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU  — BMKG Stasiun Pekanbaru mengeluarkan peringatan dini terhadap kondisi cuaca di Riau terutama pada sore atau malam hari nanti, Selasa, 4 Januari 2021.

Prakirawan BMKG Bibin Subianto menjelaskan, sejumlah daerah diperkirakan akan turun hujan yang dapat disertai petir dan angin kencang. “Hujan akan turun dengan intesitas sedang hingga lebat,” tuturnya.

Berikut ini informasi cuaca Riau hari ini, Selasa, 4 Januari 2021:

  • Pagi hari : Cerah Berawan – Berawan. Potensi hujan dengan intensitas ringan hingga sedang terjadi di sebagian wilayah Kab. Rokan Hilir, Kota Dumai dan Kab. Bengkalis.
  • Siang – sore hari: Cerah Berawan – Berawan. Potensi hujan dengan intensitas ringan hingga sedang terjadi disebagian wilayah Kab. Rokan Hilir,Kab. Rokan Hulu, Kota Dumai, Kab. Bengkalis, Kab. Kampar, Kab. Siak dan Kab. Kuantan Singingi.
  • Malam hari : Cerah Berawan – Berawan. Potensi hujan dengan intensitas ringan hingga sedang terjadi di sebagian besar wilayah Riau.
  • Dini hari : Cerah Berawan – Berawan. Potensi hujan dengan intensitas ringan hingga sedang terjadi di sebagian wilayah Kab. Rokan Hulu, Kab. Kampar, Kab. Kampar, Kota Pekanbaru, Kab. Siak, Kab. Bengkalis, Kab. Kep. Meranti dan Kab. Indragiri Hilir.
  • Peringatan Dini : Waspada hujan dengan intensitas sedang hingga lebat yang dapat disertai petir dan angin kencang berpotensi terjadi di sebagian wilayah Kab. Rokan Hilir, Kab. Rokan Hulu, Kab. Kampar dan Kab. Bengkalis pada pagi, siang/sore dan malam hari
  • Suhu Udara : 23.0 – 32.0 °C.
  • Kelembapan udara : 60 – 98%.
  • Angin : Barat – Utara / 05 – 36 km/jam.
  • Prakiraan Gelombang Laut : Prakiraan tinggi gelombang di perairan Provinsi Riau berkisar antara 0.50 – 1.25 m (Rendah).
  • Waspada hujan dengan intensitas ringan hingga sedang pada dini hari di sekitar wilayah perairan Riau dan Selat Berhala

(bpc2)