Plt Gubri Setuju Gunung Sahilan Dimekarkan

Share

BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU – Setelah menempuh proses yang panjang, akhirnya Panitia Pemekaran Kabupaten Gunung Sahilan Darussalam melakukan konsultasi kepada Plt Gubernur Riau, Arsyadjuliandi Rachman, Sabtu (11/10/2014). Konsultasi ini berkaitan dengan rekomendasi untuk ke Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) RI dan Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) RI.

“Alhamdulillah, setelah melalui proses yang panjang lebih kurang 12 tahun, akhirnya sekarang sudah sampai proses rekomendasi ke Mendagri dan DPR RI,” ujar Ketua Panitia Pemekaran Kabupaten Gunung Sahilan Darussalam, Abridar.

Hasil dari konsultasi tersebut menyebutkan bahwa Pemerintah Provinsi Riau sangat mendukung terbentuknya Kabupaten Gunung Sahilan Darussalam. Namun, PLT Gubernur Riau Arsyadjuliandi Rachman meminta kepada pantia pemekaran agar dapat melengkapi syarat secara administrasi yang dibutuh untuk pembentukan kabupaten baru itu.

“Kita berharap sebelum pelantikan Menteri yang baru, rekomendasi itu sudah masuk ke kementerian. Berdasarkan penjelasan Plt Gubri, beliau akan berusaha semaksimal mungkin sesuai dengan kelengkapan syarat administrasi kita,” katanya.

Gunung Sahilan adalah sebuah kecamatan di Kabupaten Kampar, Riau, Indonesia. Ibu kota kecamatan adalah Gunung Sahilan.didesa ini terdapat sebuah kerajaan yang bernama kerajaan darrusalam.(advetorial/melba)