Danlanud Age Wiraksono Benarkan Bom Meledak di Rohul

Share

BERTUAHPOS.COM (BPC), PEKANBARU – Danlanud Roesmin Nurjadi Pekanbaru, Marsma TNI TBH Age Wiraksono, membenarkan adanya ledakan yang terjadi di Dusun Karya Bhakti RW 2 RT 1 Desa Rambah Utama, Rambahsamo, Rohul Riau.

“Iya benar ada ledakan,” ujarnya, Kamis (20/7/2017).

Dia mengatakan, pihaknya sudah mendapatkan kebenaran soal informasi adanya ledakan itu.

Dalam peristiwa ledakan bom itu, 1 korban meninggal dunia.

Baca: Bom Meledak di Rohul, 5 Warga Jadi Korban

Korban bernama Wanda, usianya 29 tahun. Wanda adalah seorang supir truk dan pemain musik.

Bersama Wanda ada 4 korban lainnya, yaitu Anto, Dedek Sopian, Heru dan Yugi Wiharjo yang mengalami luka-luka.

Informasi ini dikabarkan oleh Ketua RW 2 di Dusun itu, Sukadi (55). Dia mendengar ledakan itu dari radius 1 KM.

Bom itu meledak, Kamis (20/7/2017). diperkirakan sekitar pukul 11.30 tadi.

Menurut berbagai sumber di lapangan bom itu berasal dari temuan masyarakat di sekitar TKP.

Bom itu dibawa korban untuk diperlihatkan kepada rekan-rekannya yaitu Heru, Dedek dan Sopian yang sedang bekerja bangunan. (bpc3)