Cuaca Panas Jadi Tantangan Bikers di Tour De Siak 2017

Share

BERTUAHPOS.COM (BPC), PEKANBARU – Cuaca yang panas menjadi tantangan bagi bikers yang berlaga di Tour De Siak 2017. Untuk itu, diperlukan asupan makanan serta cairan elektrolit agar mampu menghadapi tantangan cuaca ini.

Hal itu diungkapkan oleh manajer PGN Road Cycling Team, Iza kepada bertuahpos.com, Rabu (29/11/2017).

“Cuaca panas ini memang menjadi tantangan bagi kita. Untuk itu, kita sangat memperhatikan asupan makanan dan juga cairan elektrolit bikers kita,”cerita Iza.

“Apalagi, kita baru pulang dari Sumatera Barat, yang secara umum cuacanya sejuk,” tambah Iza.

Namun demikian, Iza melanjutkan, timnya sudah berpengalaman menghadapi tantangan cuaca seperti di Siak.

“Kita sudah pengalaman ya, kemarin di Malaysia cuacanya kurang lebih sama. Kemudian kita sudah yang kedua kalinya di Siak, jadi sudah tahu strateginya,” tutup Iza. (cr1)