Awas, Ada 5 Titik Rawan Jalur Lintas Barat Riau

Share

BERTUAHPOS.COM (BPC), PEKANBARU – Bagi Anda yang merencanakan mudik tahun ini, Anda wajib mempersiapkan segalanya. Salah satunya mengetahui track atau jalur yang akan Anda lewati, seperti titik rawan.

Untuk jalur barat, berdasarkan pemetaan yang telah dibuat oleh Dinas Perhubungan Provinsi Riau, terdapat lima titik rawan. 
Pertama, terdapat di KM 27 dari Simpang Tandun menuju Rantau Berangin. Pada beberapa titik, kondisi jalan banyak terdapat tikungan, marka jalan samar, ada lubang yang cukup dalam di sisi kiri tikungan, serta bahu jalan masih berupa tanah berkerikil.

Kedua, titik rawan jalur barat terdapat di KM 36,2 dari Simpang Petapahan menuju Tandun. Di beberapa titik ini, kondisi jalan bergelombang dengan marka jalan samar. Selain itu, tikungan ke kiri miring, berlubang dan bahu jalan masih berupa tanah berkerikil.

Ketiga, titik rawan jalur barat terdapat di KM 17,7 dari Simpang Petapahan menuju Tandun (Simpang Tiga Lindai). Pada titik jalan ini, kondisi jalan bergelombang dengan marka jalan samar, terdapat simpang yang  sering terjadi kecelakan, serta bahu jalan masih berupa tanah berkerikil.

Keempat, titik rawan jalur barat terdapat di KM 17,2 dari Simpang Petapahan menuju Tandun. Di beberapa titik, kondisi jalan baik namun marka jalan samar, bahu jalan masih berupa tanah berkerikil, serta terdapat simpang dengan mobilitas tinggi dan kendaraan yang melintas kencang.

Terakhir, titik rawan jalur barat terdapat di KM 7,2 Jalan Raya Pekanbaru – Bangkinang (Titik 0 = Simpang Garuda Sakti). Pada titik ini, kondisi jalan bergelombang, marka jalan samar, lampu jalan tidak berfungsi sehingga pada malam hari kendaraan sering menabrak portal atau median pembatas jalur.

Nahh, bagi Anda yang akan mudik melewati jalur barat, agar bisa memperhatikan titik rawan ini. Serta dapat berhati-hati dalam berkendara. (bpc9)