Dari Piala AFF 2010, Ini Sederet Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia

BERTUAHPOS.COM – Timnas Indonesia sejak tahun 2010 lalu menggunakan jasa pemain naturalisasi, event pertama yang memadukan pemain lokal dan naturalisasi ini adalah Piala AFF 2010.

Kala itu Cristian Gonzales adalah pemain naturalisasi, kehadiran Gonzales memang meningkatkan performa Indonesia. Terutama di barisan lini depan Garuda Nusantara.

Irfan Bachdim yang merupakan pemain keturunan Eropa tidak mengalami proses peralihan kewarganegaraan, dengan kemampuannya duet dua pemain ini mampu mengobrak-abrik pertahanan lawan selama pagelaran Piala AFF 2010.

Di tahun 2012 PSSI kembali melanjutkan proyek naturalisasi, ada tiga nama pemain asal Belanda yang merupakan keturunan Indonesia. Mereka adalah Raphael Maitimo, Toni Cusell dan Jhonny Rudolf van Beukering.

Di tahun 2012 di tubuh PSSI juga sedang tidak baik-baik saja, dualisme yang terjadi berimbas kepada performa Timnas Indonesia di Piala AFF 2012. Alhasil Indonesia harus tersingkir di babak penyisihan grup.

Proyek naturalisasi kembali dilanjutkan PSSI di tahun 2014, ada Sergio Van Dijk dan Victor Igbonefo. Kedua pemain ini sama-sama menjadi bintang di klubnya, Van Dijk di Persib Bandung dan Igbonefo di Persipura Jayapura.

Lagi-lagi di AFF 2014 Indonesia kembali mengalami mimpi buruk seperti edisi di Piala AFF 2012, Indonesia kembali gagal lolos dari fase grup.

Di tahun 2016 proyek naturalisasi kembali dilakukan, nama Stefano Lilipaly yang masuk ke skuat Timnas Indonesia membawa perubahan yang signifikan di lini tengah Garuda Nusantara.

Stefano Lilipaly yang terus menunjukkan performa terbaiknya menemukan teman duetnya di tahun 2018, pemain keturunan Belanda ini duet dengan pemain asal Brazil Alberto Goncalves.

Beto yang di naturalisasi tahun 2018 berduet dengan Lilipaly di ajang Asian Games, performa keduanya juga mengundang decak kagum suporter Indonesia.

Namun di ajang AFF selanjutnya Indonesia yang ditinggal oleh Luis Milla kembali tampil buruk, Indonesia kembali gagal lolos di fase grup.

Ketika mantan pelatih Timnas Korea Selatan, Shin Tae-yong menukangi Indonesia. Shin Tae-yong hanya menggunakan jasa Victor Igbonefo dan dua orang pemain keturunan Elkan Baggott dan juga Ezra Walian.

Ezra Walian adalah pemain naturalisasi, karena sebelumnya Ezra adalah pemain dengan paspor Belanda.

Untuk Piala AFF 2022, ada wajah baru pemain naturalisasi yang sudah dipanggil oleh Shin Tae-yong untuk mengikuti pemusatan latihan di Bali.

Mereka adalah Sandy Walsh, Jordi Amat dan juga Ilja Spasojevic. Tentu menarik menunggu bagaimana penampilan dari Sandy dan juga Jordi yang baru perdana tampil untuk membela Garuda Nusantara.

Exit mobile version