BERTUAHPOS.COM – Kolaborasi antara KAGAMA UIR, KAGAMA Pekanbaru, Perumda Tirta Siak, dan Universitas Islam Riau (UIR) menghadirkan Diskusi Migunani, sebuah forum edukatif yang bertujuanmemberikan wawasan kepada masyarakat, terutama generasimuda.
Acara ini diselenggarakan di SMA Serirama YLPI Kota Pekanbaru pada Kamis, 6 Februari 2025 dari pukul 07.30 hingga 12.00 WIB. Kegiatan ini diikuti oleh siswa dan guru SMA Serirama YLPI, dengan total peserta kurang lebih 100 orang.
Diskusi ini mengangkat empat tema utama yang berkontribusiterhadap pembangunan berkelanjutan dan kesejahteraanmasyarakat dalam menyongsong Indonesia Emas 2045.
Tema pertama, ‘Air Sehat – Hidup Sehat – LingkunganSelamat’, disampaikan oleh Perumda Tirta Siak. Sesi inimembahas pentingnya air bersih dalam menjaga kesehatandan kelestarian lingkungan.
Dengan meningkatnya tantangandalam pengelolaan sumber daya air, edukasi mengenai aksesair bersih menjadi kunci dalam menciptakan masyarakat sehatdan lingkungan yang lestari.
Tema kedua, ‘Job Passion vs Job Opportunity’, yang dibawakan oleh KAGAMA UIR dan KAGAMA Pekanbaru, membahas perbedaan antara mengejar pekerjaanberdasarkan minat pribadi dan peluang kerja yang tersedia.
Diskusi ini bertujuan membantu peserta memahami caramengoptimalkan potensi diri dalam menghadapi persaingandunia kerja.
Selain itu, dalam sesi pengabdian Masyarakat dariUniversitas Islam Riau,dibawakan oleh dosen UIR, Dr. Dike Fitriansyah Putra yang membahas topik mengenai dampakminyak goreng bekas atau jelantah terhadap kesehatandan lingkungan serta cara penanggulangannya.
Sesi ini mengupas bahaya penggunaan minyak jelantah serta solusipengelolaan limbah minyak goreng yang lebih ramahlingkungan.
Sementara itu, tema pengabdian masyarakat lainnyadibawakan oleh dosen UIR, pak Idham Khalid dari Teknik perminyakan yang memperkenalkan infrastruktur fasilitasproduksi permukaan di stasiun pengumpul minyak dan gas.
Peserta diberikan wawasan mengenai teknologi dan operasional industri migas guna meningkatkan literasi energiserta keterlibatan masyarakat dalam sektor ini.
Wakil Kepala Sekolah SMA Serirama YLPI,Ronal Vendra, S. Si, Gr dalam kesempatan ini, menyampaikan bahwa acara Diskusi Migunani sangat penting bagi para siswa untukmenambah wawasan yang berguna bagi kehidupan merekasaat ini dan di masa depan.
“Acara ini memberikan banyakmanfaat bagi para siswa. Mereka mendapatkan ilmu barudari para profesional dan akademisi. Oleh karena itu, sayaberharap semua murid dapat memperhatikan materi yang disampaikan dengan baik serta menerapkannya dalamkehidupan sehari-hari,” ujarnya.
Komentar lainnya, dari Ketua Penjamin Mutu Sekolah, Suci Kartika juga turut memberikan apresiasiterhadap acara ini dan menyatakan harapannya bahwakegiatan seperti ini dapat menjadi pemicu kesadaran bagi para siswa dalam memahami peran mereka di masa depan.
“Kami sangat mengapresiasi acara ini karena sangat relevan dengankebutuhan siswa dalam menghadapi tantangan di masa depan. Diskusi yang disampaikan hari ini bukan hanyamemberikan wawasan tambahan, tetapi juga diharapkandapat menanamkan kesadaran bagi siswa bahwa kelakmerekalah yang akan menjadi pemimpin bangsa ini. Oleh karena itu, materi yang diberikan hari ini sangat berharga, dan saya harap para siswa dapat mengambil manfaat sertamengaplikasikannya dalam kehidupan mereka ke depan,”tuturnya.
Sementara itu, Ketua KAGAMA UIR, Muchammad Zaenal Muttaqin menekankan pentingnya peran Gen Z dalammembuktikan potensi mereka di dunia luar.
“Anak-anak saatini yang termasuk dalam Generasi Z harus mampumembuktikan bahwa anggapan mengenai Gen Z sebagaigenerasi yang lemah itu tidak benar. Mereka perlu selaludiberikan arahan dan wawasan yang lebih terarah, sehinggatugas kita semua sebagai generasi di atas mereka adalahuntuk mendampingi mereka dalam mencapai tujuan dan potensi terbaik mereka,” ungkapnya.
Diskusi Migunani diharapkan enjadi momentum pentingdalam membangun kesadaran kolektif serta mendoronggenerasi muda untuk berperan aktif dalam pembangunanIndonesia yang lebih maju, sehat, dan berdaya saingtinggi.