BERTUAHPOS.COM – Nasib nahas menimpa Adam, bocah laki-laki berusia 2 tahun, warga Desa Suka Damai, Kecamatan Ujungbatu, Kabupaten Rokan Hulu.
Ia dilaporkan tenggelam setelah terpeleset ke Sungai Rokan pada Kamis 6 Maret 2025 sore sekitar pukul 16.00 WIB. Hingga saat ini, tim pencarian masih berupaya menemukan korban.
Sejak kejadian, warga sekitar bersama tim Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) sudah berusaha mencari korban, namun hasilnya masih nihil.
Kepala Basarnas Pekanbaru, Budi Cahyadi, menyebut pihaknya baru mendapatkan laporan tenggelamnya bocah tersebut pada malam harinya.
“Pukul 21.00 WIB kami mendapatkan informasi dari anggota BPBD Rohul bahwa telah terjadi kondisi membahayakan manusia yang terpeleset ke Sungai Rokan. Kami sudah memberangkatkan satu tim rescue ke lokasi untuk melakukan pencarian,” ujar Budi, Jumat 7 Maret 2025.
Dari informasi yang diperoleh, sebelum kejadian, korban diketahui tengah bermain bersama saudaranya di tepian sungai. Rumah mereka memang berada tidak jauh dari lokasi kejadian.
“Korban pergi ke sungai untuk bermain bersama saudaranya, lalu terpeleset dan hanyut,” jelas Budi.
Saat ini, enam orang tim rescue dari Basarnas Pekanbaru telah berada di lokasi untuk melakukan pencarian terhadap korban. Operasi pencarian akan terus dilakukan dengan menyisir aliran sungai.
“Kami akan berusaha semaksimal mungkin untuk menemukan korban. Semoga pencarian ini segera membuahkan hasil,” pungkasnya.