BERTUAHPOS.COM – PSPS Pekanbaru bersiap menghadapi tuan rumah Persiraja Banda Aceh dalam laga perdana babak 8 besar Liga 2 Indonesia 2024-2025 di Stadion H Dimurthala, Banda Aceh, pada Senin 20 Januari 2024 malam.
Salah satu fokus utama PSPS adalah mengantisipasi kualitas dua pemain asing anyar Persiraja asal Brasil, Matheus Machado dan Alef Vieira Santos.
“Saya sudah melihat kualitas pemain asing baru Persiraja. Mereka cukup bagus, bahkan lebih baik dari pemain asing sebelumnya. Kami akan mewaspadai mereka,” ujar Pelatih PSPS Pekanbaru, Aji Santoso, dalam konferensi pers, Minggu 19 Januari 2024.
Aji memastikan bahwa timnya sudah memiliki rencana strategis untuk menghadapi permainan agresif tuan rumah. Ia juga menegaskan bahwa kondisi para pemainnya saat ini berada dalam keadaan prima dan siap berlaga.
“Kami sudah menyiapkan strategi bermain untuk pertandingan besok malam. Anak-anak dalam kondisi baik, dan kami yakin bisa bermain maksimal,” kata Aji.
Mengenai tekanan dari suporter tuan rumah, Aji menganggap hal itu sebagai sesuatu yang wajar dan tidak akan memengaruhi filosofi permainan PSPS yang menyerang.
“Kami akan lebih puas jika mampu meraih tiga poin di laga tandang ini. Filosofi sepak bola saya adalah menyerang, dan kami akan tetap bermain seperti itu,” tegasnya.
Babak 8 besar Liga 2 musim ini menghadirkan persaingan sengit. Menurut Aji, peluang semua tim untuk lolos ke Liga 1 Indonesia terbuka lebar. Namun, ia menekankan bahwa persiapan menjadi kunci keberhasilan.
“Semua tim memiliki peluang yang sama. Yang membedakan adalah sejauh mana persiapan mereka. Saya melihat tidak ada tim yang begitu dominan di babak ini,” tambahnya.
PSPS Pekanbaru datang ke Banda Aceh dengan motivasi tinggi untuk mencuri poin di kandang Persiraja.
Meski dihadapkan pada atmosfer pertandingan yang akan dipadati pendukung tuan rumah, PSPS optimis bisa menunjukkan performa terbaik dan membuka peluang besar untuk lolos ke semifinal Liga 2.
Laga ini menjadi pembuka dari persaingan ketat di Grup X, yang juga dihuni oleh PSIM Yogyakarta dan Deltras FC. Hasil pertandingan ini akan sangat menentukan langkah kedua tim di babak 8 besar.