BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU – Wakil Ketua DPRD Provinsi Riau, Parisman Ihwan, menghadiri Apel Gelar Pasukan Operasi Keselamatan Lancang Kuning 2025 di Lapangan Apel Mapolda Riau, Senin (10/2/2025). Apel ini digelar sebagai bagian dari upaya menertibkan lalu lintas dan menciptakan keamanan serta ketertiban masyarakat (Kamtibmas) di wilayah Riau.
Apel tersebut dipimpin langsung oleh Kapolda Riau, Irjen Pol Mohammad Iqbal, dan dihadiri oleh jajaran kepolisian serta Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Provinsi Riau. Kegiatan ini menjadi langkah awal sebelum pelaksanaan operasi yang berlangsung selama 14 hari, mulai 10 hingga 23 Februari 2025.
Operasi Keselamatan Lancang Kuning 2025 bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat dalam berlalu lintas serta menekan angka pelanggaran yang berpotensi menyebabkan kecelakaan. Langkah ini sejalan dengan visi Asta Cita yang dicanangkan pemerintah untuk mewujudkan lingkungan yang lebih tertib dan aman.
Kapolda Riau, Irjen Pol Mohammad Iqbal, dalam sambutannya menekankan pentingnya kepatuhan terhadap aturan lalu lintas guna mengurangi risiko kecelakaan di jalan raya. Ia juga mengajak seluruh elemen masyarakat untuk mendukung pelaksanaan operasi ini demi terciptanya kondisi lalu lintas yang lebih baik.
Sementara itu, Wakil Ketua DPRD Riau, Parisman Ihwan, menyatakan dukungannya terhadap operasi ini. Menurutnya, disiplin berlalu lintas tidak hanya menjadi tanggung jawab kepolisian, tetapi juga memerlukan kesadaran dan partisipasi aktif dari masyarakat.
Selain penegakan hukum, operasi ini juga akan diisi dengan kegiatan sosialisasi dan edukasi kepada pengendara. Petugas akan memberikan imbauan langsung di jalan raya serta mengadakan kampanye keselamatan berlalu lintas di berbagai titik strategis.
Dengan adanya Operasi Keselamatan Lancang Kuning 2025, diharapkan angka kecelakaan lalu lintas di Riau dapat ditekan, serta tercipta kondisi lalu lintas yang lebih tertib dan aman bagi seluruh pengguna jalan. (ADV)